BIns Lecture Series 14: PengkajianKeberadaan Interaksi Kebijakan Moneter & Fiskal - Prof. Insukindro

BI Institute • E-Learning

Kuliah Prof. Insukindro mengenai pengkajian keberadaan interaksi kebijakan moneter dan fiskal ini diawali dengan konsepsi kebijakan moneter dan fiskal sebagai kebijakan ekonomi makro dan bahasan mengenai fluktuasi ekonomi kemudian beranjak pada pembahasan mengenai keberadaan interaksi kebijakan moneter dan fiskal di Indonesia. Pamungkasnya, Prof. Insukindro membahas tentang pengujian keberadaan interaksi kebijakan moneter dan fiskal berdasarkan model Afonso et. al (2019).

Lengkapnya, berikut pokok-pokok bahasan kuliah tsb:

1. Kebijakan Ekonomi Makro: Moneter vs Fiskal
2. Konsep: Fluktuasi Ekonomi, Pertumbuhan dan Indikator Ekonomi
3. Fluktuasi Beberapa Variabel Ekonomi dan Keberadaan Interaksi Kebijakan Moneter & Fiskal di Indonesia
4. Pengujian Keberadaan Interaksi Kebijakan Moneter dan Fiskal

Setelah pemaparan Prof. Insukindro, diskusi dengan peserta yang sebagian besar berasal dari kalangan akademisi berlangsung dengan menarik. Berbagai pertanyaan juga ide ditanggapi oleh Prof. Insukindro dengan bernas.

Semoga Lecture Series ini dapat bermanfaat bagi berbagai kalangan.  

Dokumen

Silahkan login terlebih dahulu untuk melihat dokumen

Galeri

 

Komentar

Belum ada komentar

Silahkan login terlebih dahulu untuk mengirim komentar dan like